Senin, 17 November 2014

PENERBANGAN LUAR ANGKASA

            Penerbangan luar angkasa atau Spaceflight (juga ditulis space flight) adalah penerbangan balistik ke atau melalui luar angkasa. Spaceflight dapat terjadi dengan pesawat ruang angkasa dengan atau tanpa manusia di dalamnya. Contoh spaceflight manusia termasuk program Soyuz Rusia, program ulang-alik AS, serta Stasiun Luar Angkasa Internasional. Contoh spaceflight berawak termasuk pesawat antariksa yang meninggalkan orbit Bumi, serta satelit di orbit sekitar Bumi seperti satelit komunikasi. Ini beroperasi baik dengan kontrol telerobotic atau sepenuhnya otonom.
            Spaceflight digunakan dalam eksplorasi ruang angkasa, dan juga dalam kegiatan komersial seperti pariwisata ruang angkasa dan telekomunikasi satelit. Tambahan penggunaan non - komersial luar angkasa termasuk observatorium ruang angkasa, satelit pengintai dan satelit observasi bumi lainnya.
            Spaceflight biasanya dimulai dengan peluncuran roket, yang menyediakan dorongan awal untuk mengatasi gaya gravitasi dan mendorong pesawat ruang angkasa dari permukaan bumi. Setelah di ruang angkasa, gerak pesawat ruang angkasa - baik saat unpropelled dan ketika berada di bawah propulsi - ditutupi oleh bidang studi yang disebut Astrodynamics. Beberapa pesawat ruang angkasa tetap dalam ruang tanpa batas, beberapa hancur selama masuk kembali atmosfer, dan lain-lain mencapai permukaan planet atau bulan untuk mendarat atau benturan.

Stasiun Luar Angkasa Internasional

Sejarah[sunting | sunting sumber]
·         Urutan perakitan ISS
Awalnya direncanakan sebagai sebuah "Stasiun Angkasa Freedom" NASA dan dipromosikan oleh Presiden Reagan, dan kemudian diketahui terlalu mahal. Setelah berakhirnyaPerang Dingin, proyek ini diadakan kembali sebagai proyek gabungan NASA dan Rosaviakosmos Russia. Pada 1 Desember 1987, NASA mengumumkan empat nama perusahaan AS yang akan diberikan kontrak untuk menolong membuat bagian buatan-AS dari Stasiun Angkasa: Boeing Aerospace, Astro-Space Division General Electric, McDonnell Douglas, dan Rocketdyne Division Rockwell.

Kosmonot Sergei Krikalev di dalam Zvezda Service Module, November 2000
Seksi pertama ditaruh di orbit pada 1998. Dua bagian lainnya ditambahkan sebelum awak pertama dikirim. Awak pertama tiba pada 2 November, 2000 dan terdiri dari astronot AS William Shepherd dan dua kosmonot Russia, Yuri Gidzenko dan Sergei Krikalev. Mereka memutuskan untuk memanggil stasiung angkasa tersebut "Alpha" tetapi penggunaan nama tersebut dibatasi hanya misi mereka.
ISS ternyata jauh lebih mahal dari perkiraan awal NASA dan jadwalnya sering terlambat. Pada 2003 stasiun ini masih belum bisa menempatkan tujuh awak seperti yang diperkirakan, dan oleh karena itu membatasi jumlah ilmiah yang dapat dilakukan dan membuat partner Eropa dalam proyek tersebut marah. Pada Juli 2004 NASA setuju untuk menyelesaikan stasiun ke tahap di mana stasiun ini akan dapat ditempati oleh 4 awak dan akan meluncurkan seksi tambahan seperti modul eksperimen Jepang. NASA akan melanjutkan menangani konstruksi dan Rusia akan terus meluncurkan dan mengganti awak stasiun.
Menurut konfigurasi pada 2003, stasiun ini memiliki massa 187,016 kg dan memiliki tempat hidup 425 m³. Ukurannya adalah panjang 73m, lebar 52m, dan tinggi 27,5 m. Operasi telah melibatkan 16 Space Shuttle Amerika dan 22 Russia. Penerbangan Rusia, 8 diantaranya berawak dan 14 tidak berawak. Konstruksi membutuhkan 51 jalan angkasa, 25 di antaranya menggunakan-shuttle dan 26 menggunakan-ISS. Jumlah waktu jalan angkasa di statsiun telah mencapai 318 jam, 37 menit.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar